Prediksi Skor

Prediksi Pramusim: Barcelona vs Monaco 13 Agustus 2024

Bambang Sutini
×

Prediksi Pramusim: Barcelona vs Monaco 13 Agustus 2024

Share this article
Barcelona vs Monaco

Prediksi Skor – Barcelona akan bersua dengan AS Monaco dalam ajang Trofeu Joan Gamper/Trophy Joan Gamper. Di laga pramusim 2024/2025, Barcelona akan menantang Monaco di Estadi Olimpic Lluis Companys pada Selasa, 13 Agustus 2024, pukul 01:00 WIB.

Dalam pertemuan terakhir di Amerika Serikat, Barcelona bertarung melawan AC Milan. Di bawah arahan sang pelatih baru, Hansi Flick, tim tersebut bermain imbang 2-2.

Barcelona sempat tertinggal dua gol dengan cepat, setelah Luka Jovic mencetak gol pada menit 10 dan Christian Pulisic mengoyak gawang mereka pada menit 15. Namun, Barcelona mampu menyamakan kedudukan melalui dua gol yang dicetak oleh Robert Lewandowski pada menit 22 dan 58.

Barcelona baru saja mengumumkan kedatangan Dani Olmo dari RB Leipzig. Kehadiran Olmo dalam pertandingan kontra Monaco masih menjadi tanda tanya bagi para pendukung.

Sementara itu, Monaco juga menjajal kekuatannya dengan klub Italia, yaitu Genoa. Namun, hasilnya tidak memuaskan karena Monaco harus menelan kekalahan 1-2.

Baca Juga:   Prediksi Bola Olympiacos Vs Fiorentina 30 Mei 2024

Monaco tertinggal 0-2 berkat gol-gol dari Junior Messias pada menit 16 dan Aaron Martin pada menit 58. Meski begitu, Monaco mampu memperkecil selisih skor melalui gol yang dicetak oleh George Ilenikhena pada menit 90+2.

Prediksi Starting XI Barcelona vs Monaco

Barcelona vs Monaco

Barcelona: Ter Stegen, Gerard Martin, Lenglet, Sergi Dominguez, Alex Valle, Raphinha, Christensen, Gundogan, Marc Casado, Pau Victor, Lewandowski.

Pelatih: Hansi Flick.

Monaco: Philipp Kohn, Salisu, Kherer, Singo, Ouattara, Camara, Minamino, Zakaria, Vanderson, Balogun, Embolo.

Pelatih: Adi Hutter.

Prediksi Skor Barcelona vs Monaco

Bagi Barcelona dan Monaco, pertandingan yang akan datang akan menjadi penutup yang sempurna dalam tur pramusim mereka. Kedua tim dipastikan akan menunjukkan kemampuan terbaik mereka di lapangan.

Barcelona telah menunjukkan performa yang mengesankan sepanjang pramusim ini dengan belum terkalahkan. Mereka berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 melawan Olot, bermain imbang 2-2 melawan Manchester City, serta mengalahkan Real Madrid dengan skor 2-1; dan AC Milan dengan hasil serupa.

Menariknya, dalam tiga pertandingan terakhirnya, Barcelona berhasil konsisten mencetak dua gol. Hal ini menimbulkan prediksi bahwa pola tersebut kemungkinan besar akan berlanjut ketika mereka bertemu dengan Monaco nanti.

Baca Juga:   PREDIKSI BOLOGNA VS JUVENTUS 21 MEI 2024

Maka dari itu, prediksi skor akhir pertandingan ini diperkirakan akan berakhir dengan kemenangan tipis bagi Barcelona dengan skor 2-1 melawan Monaco. Semoga pertandingan tersebut akan menghadirkan ketegangan dan kegembiraan bagi para penggemar sepakbola!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!